STAINU Madiun mengadakan silaturahmi dengan BAZNAS Kota Madiun di kantor BAZNAS Kota Madiun untuk menjalin Memorandum of Understanding (MoU) yang bertujuan mempererat kerjasama di bidang sosial dan pendidikan, Pada Jumat, 17 Mei 2024. Acara ini dihadiri oleh Ketua STAINU Madiun beserta unit terkait dan Ketua BAZNAS Kota Madiun. Pertemuan ini menandai langkah penting dalam memperkuat sinergi antara kedua institusi, membuka jalan bagi berbagai kolaborasi yang bermanfaat bagi masyarakat.
Dengan adanya MoU ini, diharapkan berbagai program dan kegiatan kolaboratif dapat segera direalisasikan, seperti beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dari keluarga kurang mampu, program pengabdian masyarakat, serta pelatihan dan workshop yang mendukung pemberdayaan ekonomi berbasis syariah. Sinergi ini juga diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat, sejalan dengan misi STAINU Madiun dan BAZNAS untuk memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan sosial dan ekonomi di Kota Madiun.